Kamis, 30 Mei 2019

Contoh Soal Pilihan Ganda


1. Tokoh pelopor sistem klasifikasi makhluk hidup adalah..
a.    Robert Hooke
b.    Lamarck
c.    Charles Darwin
d.   Carolus Linnaeus
e.    Greger Mendel
2. Pengelompokkan makhluk hidup berdasarkan persamaan dan perbedaan disebut...
a.    Takson
b.    Anatomi
c.    Taksonomi
d.   Klasifikasi
e.    Sistematik
3.  Manakah urutan yang benar mengenai takson klasifikasi makhluk hidup dari yang terendah 
hingga tertinggi...
a.       Spesies-Filum-Kelas-Ordo-Famili-Genus
b.      Spesies-Famili-Ordo-Genus-Kelas-Filum
c.       Spesies-Genus-Famili-Ordo-Kelas-Filum
d.      Famili-Ordo-Kelas-Genus-Spesies-Filum
e.       Filum-Kelas-Ordo-Famili-Genus-Spesies
4.  Keanekaragaman hayati dapat dipelajari untuk digunakan dan dilestarikan dengan 
menggunakan sistem pengklasifikasian makhluk hidup. Dibawah ini manakah yang merupakan tujuan klasifikasi...
a.       Menyederhanakan objek studi tentang makhluk hidup
b.      Menentukan persamaan dan perbedaan makhluk hidup
c.       Mengelompokkan golongan makhluk hidup
d.      Memberikan nama pada setiap makhluk hidup
e.       Mencari perbedaan dan persamaan ciri-ciri
5. Dalam klasifikasi makhluk hidup sering digunakan kunci determinasi sederhana yang 
disebut...
a.       Binomial nomenklatur
b.      Kunci klasifikasi
c.       Kunci dikotomi
d.      Kunci determinasi
e.       Monomial nomenklatur
6. Jamur/Fungi dipisahkan menjadi kingdom tersendiri karena...
a.       Bersifat heterotrof
b.      Tidak memiliki dinding sel
c.       Tidak memiliki membran inti
d.      Berkembang biak dengan spora
e.       Hidupnya sebagian saprofit dan parasit
7.  Jika kamu seorang ahli klasifikasi dan menemukan organisme yang memiliki ciri-ciri yaitu 
termasuk organisme multiseluler, tidak dapat berfotosintesis, memperoleh makanan dengan menyerapnya dari lingkungan, terdiri dari sel eukariotik dan memiliki dinding sel. ke dalam kingdom manakah kamu akan mengklasifikasikan organisme tersebut...
a.       Kingdom Animalia
b.      Kingdom Fungi
c.       Kingdom Monera
d.      Kingdom Plantae
e.       Kingdom Protista
8.  Salah satu dasar untuk mengklasifikasikan makhluk hidup adalah sejarah perkembangan 
evolusinya. Hal ini berarti setiap makhluk hidup yang...
a.       Berbeda filumnya berarti dekat kekerabatannya 
b.      Makin tinggi taksonnya, makin dekat kekerabatannya
c.       Spesiesnya berlainan maka makin dekat kekerabatannya
d.      Makin dekat kekerabatannya, makin banyak pula persamaan sifatnya
e.       Makin tinggi tingkat taksonnya, maka makin banyak pula persamaannya
9.  Perhatikan beberapa hewan berikut:
1.    Simpanse
2.    Kambing
3.    Keledai
4.    Gorilla
5.    Kuda
6.    Orang utan
         Berdasarkan sistem filogenetik hewan yang memiliki kekerabatan paling dekat adalah...
a.    2,3 dan 4
b.    3,4 dan 6
c.    1,4 dan 6
d.   1,2 dan 5
e.    4,5 dan 6
10. Pernyataan yang tidak benar mengenai sistem empat kingdom adalah...
a.       Kingdom protista berisi organisme yang memiliki membran inti
b.      Monera terdiri atas organisme uniseluler yang memiliki membran inti
c.       Kingdom monera terdiri atas organisme yang tidak memiliki membran inti (prokariota)
d.      Prokariota adalah organisme yang tidak memiliki membran inti
e.       Bakteri dan alga hijau biru dimasukkan dalam kingdom monera

3 komentar:

  1. Numpang promo ya Admin^^
    ajoqq^^cc
    mau dapat penghasil4n dengan cara lebih mudah....
    mari segera bergabung dengan kami.....
    di ajopk.com ^_~
    segera di add Whatshapp : +855969190856

    BalasHapus